flores

Goa Rangko, Flores..

INDONESIA


Mungkin banyak yang belum akrab dengan nama Goa Rangko ya? Saya pun salah satu orang yang tidak pernah mendengar nama goa ini sebelumnya kok. Namun saat saya sedang browsing mencari tempat wisata oke di Pulau Flores, nama Goa Rangko sering kali muncul. Ternyata Goa Rangko merupakan destinasi yang sedang hits banget di Flores sekarang ini. Sekilas sih gambarannya mirip dengan Goa Hawang di Pulau Kei Kecil, yang membedakan hanyalah jika air di Goa Hawang merupakan mata air tawar yang sangat jernih, sedangkan air di Goa Rangko merupakan air asin alias air laut. Walau mirip dengan Goa Hawang, tapi karena ini lagi hits banget di Flores, saya pun memutuskan untuk mengunjungi goa ini.

Continue Reading →

Gili Laba Adventure..

Pagi itu, kapal kami pun akhirnya merapat di atas pasir Gili Laba. Mungkin banyak yang belum tau tentang Gili Laba. Satu hal yang pasti, pulau itu merupakan tempat yang spesial bagi kami. Kalian pun harus coba ya.

Ketika kami mengetahui bahwa jadwal esok akan trekking di Gili Laba, segalanya benar-benar jadi dipersiapkan. Trekking di Gili Laba terkenal sulit, banyak pendatang terdahulu yang gagal mencapai puncaknya. Medannya sendiri memang sulit karena selain menanjak, kemiringan tanahnya pun tidak tanggung-tanggung, 70 derajat bo! Curam banget kan. Tapi kalau berhasil dalam trekking tersebut, sebuah hadiah pemandangan “surga” akan kami bawa pulang. Sebuah kepuasaan tersendiri pastinya, bisa menikmati pemandangan itu dengan mata kepala sendiri.

Continue Reading →

RINCA : Komodonya Lebih Liar..

Kenapa sih komodo itu bisa terkenal? Bahkan menjadi salah objek wisata yang banyak didatangi oleh turis asing. Kenapa juga UNESCO memilih komodo sebagai salah satu World Heritage Site? Nah, sedikit informasi terpercaya yang saya dapat yakni komodo merupakan spesies kadal tertua dan terbesar yang masih hidup di dunia. Banyak yang mengatakan komodo adalah jenis dinosaurus terakhir yang masih hidup sampai sekarang. Komodo juga memiliki beberapa kelebihan di antaranya dapat berlari 18km/jam, melihat sejauh 300 meter dan mencium bau hingga 11 km. Ternyata panca indra yang dimiliki hewan ini tidak dapat diremehkan ya.

Kemudian info dari obrolan dengan crew kapal, dulunya ada pesawat Belanda yang jatuh tepat di Pulau Komodo. Dua dari tiga orang penumpang pesawat itu tewas dimakan oleh komodo. Nah satu orang yang selamat inipun segera kabur dari pulau ini dan melaporkan kejadian tersebut ke pimpinannya. Mulailah terdengar kabar bahwa ada pulau di daerah timur yang dihuni oleh hewan raksasa. Pasukan Belanda pun segera dikirim ke sana untuk mencari tahu kebenarannya. Sejak itulah keberadaan komodo di Indonesia diketahui oleh umum.

Continue Reading →

Komodo Jago Acting..

Selama ini, saya tidak menyangka kalau komodo ternyata bukan hewan yang ramah. Bayangan saya, komodo adalah hewan yang “bodoh,” lambat, dan pemalas. Ternyata, bayangan itu buyar setelah mendengar cerita dari ranger. Komodo ternyata tergolong hewan buas, yang membuatnya berbahaya adalah bakteri yang terdapat dalam mulutnya. Ada 60 bakteri di mulut komodo dan beberapa diantaranya sangat berbahaya dan mematikan. Mereka juga tergolong hewan kanibal. Mendengar hal itupun belum membuat saya merasa khawatir ataupun takut. Sampai akhirnya, saya mendengar ada bahwa beberapa turis telah menjadi korbannya. Walah! Tapi jangan takut dulu, hal ini sebenarnya dapat diantisipasi kalau kita mengikuti semua arahan yang telah dikatakan oleh para ranger (petugas taman nasional) ketika berada di sana. Seperti, harus selalu berjalan dalam kelompok, tidak memisahkan diri sendiri dan bila wanita yang sedang haid sebaiknya memberitahukannya terlebih dahulu kepada para ranger.

Continue Reading →